KPU RI Cek Kesiapan Jelang Pleno PDPB Triwulan Ke-III Se-Indonesia
26 September 2025 – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia menggelar Zoom guna mengecek kesiapan Pleno Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Triwulan-III Tahun 2025.
Zoom yang digelar oleh KPU RI dilangsungkan pada jam 13.30 WIB dan untuk Papua pada pukul 15.30, Jumat (26/9/2025), diikuti oleh 38 Provinsi dan 514 Kabupaten Kota seluruh Indonesia dan di pimpin langsung oleh Pimpinan KPU RI Koordinator Divisi Data, Ibu Betty Epsilon Idrus.
Pimpinan KPU RI Kordinator Divisi Data, Ibu Betty Epsilon Idrus dalam arahan mengungkapkan, beberapa daerah tidak ada perbaikan yang signifikan dalam Upaya menyelesaikan data ganda menuju Pleno PDPB Triwulan Ke-III, sehingga dirinya meminta kepada Kordiv data 38 Provinsi untuk memantau pergerakan data Ganda di setiap Kabupaten Kotanya.
“Kami akan tutup Sidalih tanggal 1 jam 23.59 WIB yah, teman-teman Provinsi tolong cek teman-teman Kabupaten kotanya apalagi sudah dekat waktunya dalam penetapan PDPB di tanggal 2 dan 3 Oktober,” ungkap Betty Epsilon Idrus.
Menurutnya, beberapa hari lagi untuk penetapan Pleno PDPB Triwulan ke-III, sehingga dirinya meminta kepada Kabupaten Kota yang ada di seluruh Indonesia untuk menyelesaikan data ganda dan data Invalid yang sudah diturunkan.
Beliau berharap, dalam melaksankan pleno harus mengikuti jadwal dan tata cara pelaksanaan Pleno yang baik, dan juga kepada Pusat Data dan Informasi, Betty Epsilon Idrus mengungkapkan, terkait hal-hal yang bersifat kebijakan, dapat di koordinasikan langsung kepada dirinya.